Resep Makanan : Cara Membuat Ayam Goreng Tepung Renyah Enak dan Gurih
Cara Membuat Ayam Goreng Tepung Renyah Enak dan Gurih
Artikel daging dan ayam, Artikel Lauk Pauk, Artikel Resep Ayam,Ingin membuat ayam goreng tepung yang enak renyah dan gurih? Coba deh resep membuat ayam goreng tepung yang spesial ini. Selain spesial cara membuat ayam goreng tepung ini juga cukup mudah dan praktis. Bisa kita jadikan alternatif menu masakan sehari hari tak kalah dari ayam goreng KFC dijamin disukai semua anggota keluarga Berikut resep ayam goreng tepung selengkapnya
RESEP AYAM GORENG TEPUNG
Bahan – Bahan Ayam Goreng Tepung :
Ayam ½ ekor ( potong 6 bagian )
Garam ¼ sdm
Merica bubuk ½ sdt
Air jeruk limau ½ sdt
Minyak goreng secukupnya
Bahan – Bahan Membuat Kulit Pelapis :
Garam ½ sdt
Oregano 1 sdm
Kaldu ayam bubuk ½ sdt
Paprika bubuk 1 sdt
Maizena 25 gram
Baking powder 2 sdt
Tepung terigu 200 gram
Bahan – Bahan Pencelup :
Air es 125 ml
Merica bubuk 1/8 sdt
Paprika bubuk ¼ sdt
Garam ¼ sdt
Tepung terigu 50 gram
Cara Membuat Ayam Goreng Tepung :
- Lumuri ayam dengan garam , merica dan air jeruk limau. Diamkan selama kurang lebih 1 jam. Campur semua bahan pelapis sampai rata.
- Gulingkan ayam di atas bahan pelapis. Celupkan ke dalam bahan pencelup lalu gulingkan kembali ke bahan pelapis sambil diremas – remas. Lakukan sampai semua potongan ayam habis.
- Goreng ayam tepung dalam minyak panas dengan api sedang sampai matang dan kering.
- Hidangkan dalam keadaan hangat.
Demikian resep memasak ayam goreng tepung yang renyah gurih dan enak. Coba juga resep ayam lainnya seperti ayam goreng mentega atau ayam bakar madu sajikan dengan saus pedas, selamat mencoba, semoga bermanfaat.
Demikianlah Artikel Cara Membuat Ayam Goreng Tepung Renyah Enak dan Gurih
Sekian Resep Makanannya Cara Membuat Ayam Goreng Tepung Renyah Enak dan Gurih, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sekian postingan Resep Makanan kali ini.
Anda sedang membaca artikel Cara Membuat Ayam Goreng Tepung Renyah Enak dan Gurih dan artikel ini url permalinknya adalah https://aneka-macacmresep-makanan.blogspot.com/2013/10/cara-membuat-ayam-goreng-tepung-renyah.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.
Tag : daging dan ayam, Lauk Pauk, Resep Ayam,
0 Response to "Cara Membuat Ayam Goreng Tepung Renyah Enak dan Gurih"
Posting Komentar